Pesankata.com, Jakarta – Presiden RI Prabowo Subianto secara langsung menghubungi Perdana Menteri terpilih Singapura, Lawrence Wong, untuk menyampaikan ucapan selamat atas kemenangan besar Partai Aksi Rakyat (People’s Action Party/PAP) dalam pemilu terbaru. Ucapan tersebut disampaikan melalui sambungan telepon pada Senin, 5 Mei 2025.

Dalam pembicaraan hangat itu, Presiden Prabowo menyatakan bahwa kemenangan PAP di bawah kepemimpinan Wong mencerminkan kuatnya kepercayaan publik terhadap stabilitas dan arah pemerintahan Singapura ke depan. “Saya menyampaikan selamat yang setulus-tulusnya kepada Yang Terhormat Lawrence Wong. Keberhasilan ini menunjukkan betapa rakyat Singapura menaruh harapan besar terhadap Anda dan partai yang Anda pimpin,” kata Prabowo.

Prabowo menyebut kemenangan tersebut sebagai hasil dari kepemimpinan yang visioner dan solid, yang dipercaya mampu menjaga stabilitas serta membawa Singapura ke arah yang lebih maju. Ia menyatakan bahwa Indonesia akan terus mendukung kemajuan Singapura sebagai tetangga dekat dan mitra strategis.

“Singapura telah menjadi contoh kemajuan dan stabilitas. Saya yakin di bawah kepemimpinan baru ini, negara tersebut akan semakin sukses dan mampu mengatasi tantangan global dengan baik,” ucap Prabowo.

Presiden Prabowo juga menegaskan komitmennya untuk mempererat kerja sama bilateral di berbagai bidang, mulai dari ekonomi, pendidikan, hingga keamanan regional. Ia menekankan pentingnya hubungan Indonesia-Singapura dalam menciptakan kawasan Asia Tenggara yang damai dan sejahtera.

“Saya berharap dapat segera bekerja sama secara erat dengan Yang Terhormat Wong dalam memperkuat kemitraan strategis antara kedua negara kita,” ujar Prabowo menutup pembicaraannya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Iklan